Blackberry 9900 Bold Dakota


Blackberry 9900 Bold Dakota

atau yang juga disebut BlackBerry Bold Touch 9900 adalah salah satu smartphone dari RIM yang akan menjadi legenda berkat teknologi layar sentuh dan tombol qwerty serta diluncurkan saat masa kejayaan Blackberry. Tak dapat dipungkiri bila sampai saat ini di Indonesia dan hanya di Indonesia blackberry masih menjadi primadona kawula muda dan bisnisman. Berkat fitur BBM yang mendunia, Blackberry yang saat itu tengah naik daun mampu menenggelamkan dominasi Nokia. RIM mengeluarkan Blackberry 9900 Dakota saat itu memang bukan suatu pilihan yang mudah mengingat Android sudah melakukan penetrasi yang cukup dalam.

Blackberry 9900 Bold Dakota


Saat ini Blackberry 9900 Bold Dakota masih tetap banyak diincar oleh penggila smartphone produksi RIM. Walaupun di negara asalnya sudah tidak lagu bergaung tapi di Indonesia gadget ini menjadi salah satu smartphone yang paling dicari. Teknologi layar sentuh yang dimiliki Blackberry 9900 Bold Dakota, menurut RIM dapat di sentuh, digeser, dijepit, dan di perbesar untuk melakukan zoom in dan zoom out.
Prosesor yang digunakan Blackberry 9900 Bold Dakota terbilang cukup mumpuni yakni berkemampuan 1,2 Ghz. Serta dukungan layar Liquid graphics-nya mampu menampilkan warna dengan cukup sempurna.